Sekapur Sirih

Puji syukur alhamdulillah semoga Allah senantiasa memberkahi kita semua. Amin.

Pembaca yang budiman, dulu ketika masyarakat menganggap bahwa informasi itu sulit sekali didapatkan karena keterbatasan sarana dan prasarana yang ada. Informasi jadi tidak tersampaikan karena jarak, waktu, dan alat. Seakan-akan orang menjadi mati akan informasi. Tak tahu apa dan bagaimana kondisi yang terjadi di luar sana –di luar kehidupan mereka.

Namun seiring dengan kemajuan zaman maka sedikit demi sedikit perkembangan dan kemajuan dunia ilmu pengetahuan dan teknologi membantu manusia untuk mempermudah dalam banyak hal. Terutama mengenai tersampaikannya informasi secara baik dan cepat. Jelas ini merupakan kebutuhan yang tak dapat diganggu gugat. Ketika masyarakat dalam kondisi bingung karena tak bisa memperoleh atau mengakses banyak informasi akhirnya mereka dengan kemampuan berpikirnya, dengan akalnya yang telah Tuhan berikan kepada mereka menimbulkan rasa keingin tahuannya akan banyak hal. Sehingga masyarakat di dunia ini terus berpikir bagaimana cara memenuhi kebutuhan mereka akan informasi. Dan sekarang apa yang menjadi kebutuhan orang-orang zaman dahulu itu telah terjadi berkat kemauan yang keras untuk mengembangkan banyak hal positif.

Nah, salah satu cara kita untuk berbagi informasi kepada orang lain adalah dengan menulis. Menulis apapun dan dimanapun itu tidak masalah. Dari media masa cetak hingga elektronik sekarang ini dapat mempermudah kita untuk memperoleh banyak informasi.

Ketika di zaman sekarang apa-apa serba disangkut pautkan dengan yang namanya “internet” atau biasa orang menyebut dunia maya maka jelas hal yang sangat membantu jika kita bisa memanfaatkan itu untuk saling berbagi informasi. Salah satu tindakaninformation sharing yang bisa kita lakukan di dunia maya adalah dengan menulis di blog atau ngeblog. Seperti apa yang telah saya lakukan ini.

Tentunya saya sebagai orang yang tiada henti-hentinya belajar menulis tidak asal-asalan dalam membuat blog ini. Ada niatan yang memang benar-benar tulus untuk berbagi apapun di sini kepada pembaca sekalian.

Di blog yang saya buat ini, saya ingin mengajak pembaca sekalian untuk terus belajar juga tentang banyak hal di dunia ini. Bukankah dari lahir sampai mati kita memang diwajibkan untuk selalu belajar? “Thalabul ilmi minal mahdi ilallahdi.” Begitulah kata Rasul.

Curahan hati, aktivitas harian, informasi, ilmu pengetahuan, dan sebagainya akan saya tuangkan di blog ini. Namanya juga pemuda pasti lah punya gejolak batin, baik itu asmara ataupun hal lain tentang humor dan keseriusan kehidupan  yang penulis rasakan akan dituangkan di sini.

Pembaca sekalian, lha wong penulis juga manusia seperti jenengan sami jadi jelas di sana-sini pasti lah banyak kesalahan. Kalau kata pepatah itu manusia tak ada yang sempurna. Kita di sini sama-sama belajar dan berbagi jadi tak usah takut salah untuk menuangkan gagasan dan pikiran yang ada. Yang penting kita mau berusaha untuk berbuat yang baik.

Terima kasih. Salam menulis ....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dilarang keras memberi komentar yang berbau SARA dan hal Porno.